Sabtu, 30 November 2013

IDI Kota Subulussalam

IDI (Ikatan Dokter Indonesia) Kota Subulussalam melakukan pemeriksaan golongan dari Siswa/siswa Kelas XII IPA SMA Plus Muhammadiyah Subulussalam, hal ini dilaksanakan oleh dr. Safirin Kombih dan beberapa Dokter lain yang berjumlah 4 orang dokter.
Kehadiran IDI Kota Subulussalam ini sangat membantu para siswa kelas XII untuk mengetahui Golongan Darah mereka, apakah A, B, AB atau O, dan dengan diketahuinya golongan darah itu, para siswa lebih mudah untuk mengisi Form seleksi Undangan SNMPTN 2014 yang akan datang.
Kami keluarga Besar SMA Plus Muhammadiyah Subulussalam atas nama kepala Sekolah H. Hasibuan, S.PdI mengucapkan terima kasih kepada IDI Kota Subulusssalam dr. Sarifin Kombih dan Dokter lain yang telah hadir di SMA Plus Muhammadiyah, dan mudah-mudahan IDI Kota Subulussalam tetap konsisten dan kontinue untuk melaksanakan amal bakti pemeriksaan kepada seluruh siswa-siswa SMA di Kota Subulussalam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar